Gentra.co.id Bali – Seririt, Buleleng – Upacara pemakaman militer untuk almarhum Bapak I Made Suwela, seorang anggota Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kemerdekaan, dilaksanakan pada hari ini di Banjar Dinas Kajanan, Desa Ringdikit, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng. Upacara tersebut dipimpin oleh Komandan Koramil 1609-03/Seririt, Kapten Inf I Putu Suratnya, yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup).
Almarhum Bapak I Made Suwela, yang meninggal dunia pada usia 104 tahun karena sakit, dikenal sebagai seorang pejuang kemerdekaan yang telah memberikan pengabdian yang luar biasa bagi bangsa dan negara. Sebagai anggota LVRI Kemerdekaan, beliau turut berperan dalam perjuangan merebut kemerdekaan Indonesia.
Selama upacara, Kapten Inf I Putu Suratnya menyampaikan penghormatan setinggi-tingginya kepada almarhum, atas jasa dan pengorbanannya dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. “Kami kehilangan salah satu putra terbaik bangsa yang telah memberi sumbangsih besar dalam perjalanan panjang bangsa ini. Semoga segala amal baik almarhum diterima dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan,” ujar Danramil 1609-03/Seririt dalam sambutannya.
Upacara pemakaman ini dihadiri oleh : Ketua Pemuda Panca Marga Kab Buleleng beserta anggota,ketua LVRI ranting seririt beserta anggota,Kepala Desa Desa Ringdikit, keluarga almarhum, warga sekitar,sebagai bentuk penghormatan terakhir kepada almarhum.
Dengan penuh rasa haru, prosesi pemakaman secara militer selesai dengan lancar, dan di lanjutkan dgn prosesi secara agama hindu. Almarhum Bapak I Made Suwela kini beristirahat dengan tenang. Keluarga yang ditinggalkan berharap agar jasa-jasa almarhum selalu dikenang dan diteruskan oleh generasi penerus bangsa.
Rossa