Diwarnai Senam Bersama Dan Aneka Lomba, Babinsa Takmung Sebut Peringatan Hari Berjalan Aman Dan Lancar

Klungkung,- Dalam rangka memeriahkan Hari Ibu Ke 79 Tahun 2025, Pemerintah Desa Takmung, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung menggelar kegiatan senam bersama dan aneka perlombaan yang diikuti oleh ibu-ibu, Selasa ( 16/12/25 ).

Kegiatan tersebut digelar di Pantai Lepang Dusun Lepang Kawan, Desa Takmung yang dihadiri oleh Perbekel didampingi Ketua PKK, Sekdes beserta staf, Klian banjar dinas sedesa Takmung dan ibu ibu PKK sedesa Takmung dengan pendampingan dan pengamanan aparat Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Dalam keterangannya, Babinsa Takmung Serka Yulianta menjelaskan disamping memeriahkan Hari Ibu Ke 79 tahun 2025, kegiatan ini juga sebagai ajang mempererat kebersamaan dan silahturahmi ibu-ibu PKK serta seluruh pihak di Desa Takmung.

Jadi sore ini, disamping senam bersama sekaligus dirangkai aneka perlombaan yang meliputi lomba kelereng estafet, jepit terong estafet dan lomba karton berantai dengan peserta ibu-ibu PKK tiap Dusun di Desa Takmung.

Untuk memastikan seluruh kegiatan berjalan aman, tertib dan lancar, bbersinergi bersama Bhabinkamtibmas dirinya hadir melaksanakan pendampingan dan pengamanan.

Disamping itu, kehadirannya juga sebagai dukungan akan kegiatan di wilayah binaan serta penghargaan kepada peran serta dan kontribusi ibu-ibu, khususnya di Desa Takmung ini,”tegasnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *