Gentra News NTB – Bima, NTB _ Pada Kamis, 05 Desember 2024, Danpos Madapangga bersama anggotanya dan masyarakat Desa Rasabou bergotong-royong untuk membersihkan reruntuhan pagar tembok yang roboh yang menutupi saluran irigasi akibat banjir sebelumnya. Kegiatan ini dilaksanakan di Rt.10 Dusun Nggaro Lembo Desa Rasabou Kecamatan Madapangga Kabupaten Bima.
“Saluran irigasi ini sudah tertutup karena runtuhnya tembok pagar pembatas dengan rumah warga sehingga bekas reruntuhan menutup saluran irigasi yang menyebabkan air meluap ke rumah warga di sekitar aliran irigasi apabila hujan turun “,ujar Pelda Yusrah
Karya Bhakti dimulai ketika Danpos Madapangga dan anggota tiba di lokasi. Mereka kemudian bergabung dengan kepala dusun, ketua RT, staf desa, dan masyarakat setempat untuk membersihkan saluran irigasi dengan menggunakan alat seadanya seperti skop, linggis, palu, dan gerinda untuk memotong besi coran. Setelah proses pembersihan, saluran irigasi sudah dapat dialiri air dengan lancar.
Dengan dilaksanakannya Karya Bhakti ini diharapkan dapat menjaga kelancaran saluran irigasi serta membantu mencegah banjir air hujan agar tidak menggenangi rumah-rumah warga. Kegiatan berjalan lancar dan aman, menunjukkan kerjasama yang baik antara aparat dan masyarakat setempat. Semoga hal ini dapat memotivasi untuk terus peduli dan bekerjasama demi kebaikan bersama.
Rossa