Gentra News Bali – DENPASAR – Dalam rangka Hari Kesehatan Nasional, Babinsa Koramil 1611-01/Dentim Serka Zaenal Arifin bersama Bhabinkamtibmas memantau serta mengamankan kegiatan Safari Kesehatan.
Kegiatan diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kota Denpasar bekerjasama dengan Puskesmas II Denpasar Utara dengan tema ”Ajibinaya Menuju Denpasar Maju” bertempat di Wantilan Desa Adat Pohgading Jalan Kertanegara Desa Ubung Kaja Kecamatan Denpasar Utara Kota Denpasar, Jum’at (29/11/24).
Tampak hadir saat kegiatan Dinas Kesehatan Kota Denpasar, Pukesmas II Denut, RSUD Wangaya, Poltekes Kemenkes Denpasar, BPJS Cabang Denpasar, John Fawcett Fudation Indonesia, Klinik Sudi Shanti, Perbekel Desa Ubung Kaja, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Para Kadus se- Desa Ubung Kaja, Linmas Desa Ubung Kaja, Masyarakat Desa Ubung Kaja.
Dalam keterangannya Serka Zaenal Arifin menyampaikan bahwa kegiatan ini untuk memberikan pelayanan kesehatan terpadu dan komprehensif serta mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat Desa Ubung Kaja, Safari Kesehatan ini diharapkan dapat dimanfaatkan sebagai momentum untuk konsultasi kesehatan secara gratis kepada masyarakat dalam rangka mendukung terciptanya masyarakat Kota Denpasar yang sehat, ucapnya.
Untuk pelayanan kesehatan meliputi Pemeriksaan Umum dan Gigi, Skrining Penyakit Tidak Menular, Fisioterapi, Pemeriksaan mata, Pelayanan Kepesertaan JKN, operasi katarak, tambahnya.
(Heri/PB)