Hu’u, NTB – Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u terus berupaya menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaannya. Salah satu langkah nyata tersebut diwujudkan melalui kegiatan patroli dan ronda malam yang dilaksanakan pada Sabtu, 13 Desember 2025, di Desa Lune, Kecamatan Hu’u.
Kegiatan ronda malam tersebut dilaksanakan oleh Babinsa Desa Lune, Sertu Junaidin, bersama warga binaan di Dusun Kramampolo. Ronda malam dilakukan sebagai bentuk kepedulian bersama dalam menjaga situasi lingkungan agar tetap aman dan kondusif.
Dalam pelaksanaannya, Babinsa turut berbaur dan berinteraksi langsung dengan warga. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat diharapkan mampu memberikan rasa aman sekaligus mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dan warga setempat.
Sertu Junaidin juga memberikan imbauan kepada warga agar senantiasa menjaga suasana yang aman, nyaman, dan harmonis antar kerabat maupun tetangga. Ia mengajak masyarakat untuk menghindari potensi konflik serta meningkatkan rasa saling peduli di lingkungan sekitar.
Selain berpatroli di area permukiman, kegiatan ronda malam ini juga dimanfaatkan untuk memantau kondisi wilayah dan mengantisipasi kemungkinan terjadinya gangguan keamanan pada malam hari.
Selama kegiatan berlangsung, situasi di Dusun Kramampolo terpantau aman dan tertib. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan lancar sebagai wujud sinergi antara Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.
(Pendim1614/Dompu)

