Gentra News NTT – Lembata – Babinsa Koramil 1624 – 03/Lewoleba Serda Aprintho melaksanakan komunikasi sosial dengan mengunjungi warga Desa binaan tepatnya di Desa Jontona, Kecamatan Ile Ape Timur, Kabupaten Lembata. Senin (29/01/2024)
Komunikasi sosial yang dilakukan untuk menumbuhkan rasa kekeluargaan yang erat antara Babinsa dengan Masyarakat sehingga akan tercipa hubungan yang harmonis dalam bermasyarakat.
Danramil 1624 – 03/Lewoleba Melalui Babinsa Serda Aprinto mengatakan, ” Dengan melaksanakan komunikasi sosial maka akan terjalin suatu hubungan sosial yang dapat dijadikan suatu media untuk saling mendekatkan diri satu sama lain dan saling berinteraksi baik bertukar informasi ataupun mencari solusi pada persoalan tertentu,
” Hubungan antara Babinsa dengan masyarakat harus terpelihara dengan baik, sehingga dapat menjalin kerja sama yang baik antara babinsa dengan masyarakat ” ujar Serda Aprintho
(Pendim 1624)