Klungkung gentra.co.id ,- Kodim 1610/Klungkung menggelar kegiatan persembahyangan bersama dalam rangka upacara pembersihan ( Mlaspas ) kantor Makodim yang baru yang telah setelah masa pembangunannya, Rabu (22/02/23).
Upacara berjalan hikmat dipuput Mangku Dani Gelgel yang diikuti oleh Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen, S.Ag., M.Tr. (Han) beserta keluarga besar Kodim Klungkung.
Dalam keterangannya, Dandim menyampaikan bahwa saat ini pembangunan kantor Makodim yang merupakan pogram hibah Pemkab Klungkung telah selesai dan proses tahapan pemeliharaan masih menjadi tanggung jawab Penyedia (kontraktor) lbh krng 6 bulan ke depan. Sambil menunggu waktu yang tepat acara peresmian sekaligus penandatanganan NPHD dan BAST oleh Danrem 163/WSA dan Bupati Klungkung maka hari ini dilaksanakan upacara keagamaan mlaspas ( pembersihan ) untuk memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa/Ida Sang Hyang Widi Wasa agar keberadaan kantor Makodim 1610/Klungkung yang baru dapat memberikan energi positif dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas pokok kewilayahan secara bersinergi khususnya dengan Pemkab Klungkung, Kepolisian maupun stakeholder (pemangku kepentingan) di wilayah Kabupaten Klungkung.
Adapun tujuan dari upacara ini adalah untuk membersihkan dan mensucikan lingkungan secara sekala dan niskala serta untuk memohon keselamatan kepada Tuhan/ Ida Sanghyang Widhi Wasa.
Harapannya, dengan adanya gedung Makodim yang baru ini akan memberikan nuansa positif, sehingga segala tugas yang kita kerjakan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dapat berjalan dengan baik tanpa ada hambatan, “imbuhnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).

