KARANGASEM – Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H. menerima audiensi dari Persatuan Purnawirawan (PP) Polri yang dipimpin oleh AKBP Purn. Anak Agung Ngurah Atmaja, Kamis (26/6/2025) di Ruang Kerja Kapolres Karangasem. Audiensi ini dilaksanakan dalam rangka koordinasi dan silaturahmi menjelang peringatan HUT PP Polri ke-26
Dalam pertemuan tersebut, AKBP Purn. Anak Agung Ngurah Atmaja menyampaikan rencana kegiatan peringatan HUT PP Polri ke-26 kepada Kapolres Karangasem. Kegiatan ini merupakan momentum penting bagi para purnawirawan Polri untuk mempererat silaturahmi dan berbagi pengalaman dengan anggota Polri aktif.
“Kami sangat mengapresiasi kehadiran para senior purnawirawan Polri. Pengalaman dan dedikasi yang telah mereka berikan menjadi inspirasi bagi kami dalam menjalankan tugas melayani masyarakat,” ungkap Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba.
Sementara itu, AKBP Purn. Anak Agung Ngurah Atmaja menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari Kapolres Karangasem dan berharap kegiatan HUT PP Polri dapat berjalan lancar serta mempererat hubungan antara purnawirawan dan anggota Polri aktif.
Audiensi berlangsung dalam suasana kekeluargaan dan dihadiri oleh perwakilan PP Polri Karangasem serta pejabat Polres Karangasem. Kegiatan ini juga menjadi wujud komitmen dalam menjaga soliditas dan kekompakan keluarga besar Polri.