Kapolsek Kediri Bersama 7 Anggota Mendapat Penghargaan Dari Kapolres Tabanan

Gentra News Bali – Tabanan, 14 Agustus 2023.

Bertempat di lapangan apel Mapolres Tabanan, Senin ( 14/8/2023 ) berlangsung giat Apel Jam Pimpinan di lanjutkan dengan Pemberian Penghargaan kepada Kapolsek Kediri bersama 7 anggota Reskrim Polsek Kediri yang di pimpin oleh Kapolres Tabanan AKBP Leo Dedy Defretes, S.I.K., S.H., M.H.*

Hadir dalam giat tersebut antara lain, Waka Polres Tabanan ( Kompol Yoga Widyatmoko.,S. I. K ) Ibu Ketua Cabang Bhayangkari Tabanan beserta pengurus, Para PJU Polres Tabanan, Para Kapolsek Jajaran beserta istri, Personel Polres Tabanan yang menerima penghargaan, Anggota dan ASN Polres Tabanan.

Delapan nama personel Polsek Kediri yang mendapatkan penghargaan antara lain, Kompol Ni Luh Komang Sri Subakti, S.H., M.H. Nrp 75070377 Jabatan Kapolsek Kediri Polres Tabanan

  1. Iptu I Putu Sartika, S.H. Nrp 79081016 Jabatan Kanit Reskrim Polsek Kediri
  2. Aiptu Agus Purwanto Nrp 71110133 Jabatan Ps. Panit Opsnal 3 Unit Reskrim Polsek Kediri
  3. Aipda Agus Sandiartha, S.H. Nrp 85020085 Jabatan Ps. Panit Opsnal 1 Unit Reskrim Polsek Kediri
  4. Bripka I Nengah Adi Setiawan, S.H. Nrp 86030772 Jabatan Banit 4 Unit Reskrim Polsek Kediri.
  5. Briptu Ni Putu Dewi Ayu Puspitasari Nrp 95040578 Jabatan Banit 2 Unit Reskrim Polsek Kediri.
  6. Briptu I Putu Satria Wiguna, S.H. Nrp 96100652 Jabatan Banit 5 Unit Reskrim Polsek Kediri
  7. Briptu I Putu Ega Suyata, S.H. Nrp 98080183 Jabatan Banit 3 Unit Reskrim Polsek Kediri

Adapun amat Kapolres pada intinya menyapaikan bahwa Pemberian penghargaan ini di berikan atas kinerja dan atau prestasi untuk menumbuhkan rasa kebanggaan. Penghormatan, sikap ketauladanan dan motivasi kerja penghargaan adalah bentuk pengakuan yang di berikan oleh pimpinan kepada anggota polri atau pns polri yang berjasa dan atau berprestasi dalam melaksanakan tugas.

Pemberian penghargaan bukanlah hak yang pasti di terima oleh anggota polri, namun merupakan hasil penilaian dari beberapa aspek di antaranya dedikasi, loyalitas, disiplin dan tanggung jawab pada setiap pelaksanaan tugasnya. Pemberian penghargaan ini selain merupakan bentuk apresiasi terhadap personel yang berprestasi juga untuk memberikan atau meningkatkan motivasi bagi anggota yang bersangkutan yang menerima maupun menjadi pelecut motivasi bagi anggota yang lain.

Di tambahkan kita menjadi anggota Polri Presisi yg HEBAT ( Humanis, Edukatip, Bermoral, Anti KKN dan Teladan ) kita dengan dedikasi yg tinggi pukul 06.30 sudah melaksanakan Strong Point. Masyarakat betul-betul mengharapkan kehadiran kita baik itu Strong Point, Jumat Curhat, Minggu Kasih dan lain sebaginya. Kami mengharapkan kita lebih banyak hadir di lapnganan hadir untuk masyarakat. Tegas Kapolres Tabanan.

Humas Polsek Tabanan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *