Gentra News Bali – Polda Bali – Polres Karangasem -Polsek Kubu,
Sebagai upaya untuk menyerap secara langsung keluhan dari masyarakat, Kapolsek Kubu Polres Karangasem AKP Ida Bagus Astawa, SH didampingi Waka Polsek Kubu Iptu I Wayan Sutanaya dan Kanit Intelkam kembali menggelar kegiatan, Jumat Curhat
Kali ini, kegiatan ‘Jumat Curhat’ bersama Kelompok Wanita petani Nelayanan di Pantai Batuniti, Banjar Dinas Muntig Ds. Tulamben Kubu Karangasem, Jumat (11/8).
Kegiatan degan santai ibu dan penuh keakraban serta diisi dengan dialog dengan ibu ibu kelompok Nelayan sekaligus kelompok Porter menerima langsung curhat warga terkait situasi kamtibmas Khususnya di lokasi pantai Batuniti
Dihadapan Kapolsek, Para kelompok Wanita Nelayan menyampaikan situasi secara umum dilingkungan Pantai dalam keadaan aman, namun hasil tangkapan nelayan sangat minim karna keadaan cuaca tidak menentu
Para kelompok wanita kesempatan itu juga menyampaikan, agar pemerintah mempertikan para kelompok wanita Nelayan untuk memberikan bantuan,sejenis modal usaha maupun, pasilitas untuk usaha, dan memberikan pembinan pembinaan semacam pelatihan kemampuan membuat keterampilan pengolakan ikan dengan harapan dapat meningkatkan kesejahteraaan masyarakat khususnya nelayan
Tanggapan Kapolsek Kubu dalan kesempatan itu mengucapkan terima kasih kepada para kelompok wanita nelayan sudah bersama sama menjaga keamanan, dan Kapolsek Kubu juga mengajak warga waspada kebakaran saat musim kemarau, termasuk hal hal lainya yang dapat merugikan diri sendiri dan orang lain, kalau ada hal hal yang menonjol agar dilaporkan ke Polsek Kubu
Sesuai harapan Kelompok Wanita Nelayan, Kapolsek Kubu pun berjanji akan berkordinasi dengan istansi terkait hal hal yang menjadi permintaan warga demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya kelompok Wanita.
“Melalui giat Jumat Cumat Curhat kita akan tahu keluhan keluhan, masukan dan saran warga masyarakat terkait Keamanan dan ketertiban masyarakat yang membutuhkan tindak lanjut kepolisian guna perbaikan Institusi Kepolisian kedepan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, dan kegiatan ini akan terus kami laksanakan rutin setiap hari Jumat dengan mendatangi warga secara bergantian dari beberapa wilayah di Kecamatan Kubu
” Ujar Kapolsek Kubu AKP. Ida Bagus Astawa, SH.
Rossa