Ketua Persit Cab.Bima Ny Maya Andi Lulianto Santuni Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) dan Anggota Persit yang Sakit

Gentra News Kota Bima – NTB. Pada hari Sabtu (06/04/2024) di Aula Makodim, Ketua Persit KCK Cabang XXVII Ny. Maya Andi Lulianto dan Dandim 1608/Bima, Letkol Inf Andi Lulianto S.Kom memberikan Tali Asih kepada anggota Persit yang sakit dan anak berkebutuhan khusus (ABK). Acara ini merupakan bagian dari kegiatan menjalin hubungan silaturahmi dan kekeluargaan yang baik serta bentuk kepedulian dari Ketua Persit KCK Cabang XXVII dan Komandan Kodim 1608/Bima terhadap keluarga besar Kodim 1608/Bima, terutama pada saat Bulan Ramadhan dan menjelang perayaan hari Idul Fitri 1445 H.

Beberapa keluarga besar Kodim 1608/Bima yang mendapatkan bantuan adalah anak dari Serka Ibrahim, anak Sertu Ibnu, anak Sertu Kusnadin, istri dari Peltu Try, istri dari Peltu Ismail, dan istri dari Serka Sahrudin dan Serka Yosep.

” Semoga bantuan yang diberikan ini dapat membantu meringankan beban keluarga yang sedang mengalami kesulitan akibat sakit yang dialami oleh keluarga prajurit Kodim 1608/Bima. Hal ini menjadi wujud kasih sayang orang tua kepada anak yang sedang mengalami cobaan dari Allah SWT dan juga sebagai wahana memupuk solidaritas kepada sesama, serta mempererat jalinan silaturahmi. Ungkap Istri Dandim tersebut

Ny. Maya Andi Lulianto selaku Ketua Persit KorCab Bima turut memberikan semangat dan motivasi kepada Ibu dan Bapak dari anak-anak yang sakit untuk merawat serta menjaga semangat agar anak-anak tersebut bisa segera sembuh. Selain memberikan dukungan moral dan motivasi, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan rasa kekeluargaan di antara keluarga besar Kodim 1608/Bima.

Sebagai personil TNI AD dan anggota Persit, pengabdian dan empati terhadap sesama anggota maupun segenap masyarakat adalah suatu kewajiban. Diharapkan kegiatan semacam ini dapat memberikan semangat dan moril kepada anggota, istri, maupun anak yang sakit agar cepat sembuh dari sakitnya, serta ada rasa kedekatan secara psikis dan nurani. tutup Ibu Maya

Diperhatikan oleh istri orang nomor satu di Kodim 1608/Bima, Personil dan Persit merasa sangat terharu serta berterimakasih karena Dandim beserta Ny Maya Andi Lulianto sudah peduli dan memperhatikan mereka beserta keluarga yang sedang sakit.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *