NTB – Sumbawa Besar – Sebagai bentuk dukungan terhadap kemajuan dunia pendidikan, Dandim 1607/Sumbawa Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., bersama Pemerintah Kabupaten Sumbawa mendampingi Wakil Menteri Pendidikan Sains dan Teknologi Republik Indonesia, Prof. Stella Christie, B.A., M.A., Ph.D., dalam kegiatan peninjauan serta pembahasan rencana pembangunan SMA Unggulan Garuda yang berlokasi di Kereke dan Samota, Kabupaten Sumbawa, Kamis (8/1/2026).
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari program strategis pemerintah pusat dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan nasional, khususnya pengembangan sekolah unggulan berbasis sains dan teknologi. Kehadiran Dandim 1607/Sumbawa dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen TNI AD dalam mendukung kebijakan pemerintah guna mewujudkan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Menteri Pendidikan Sains dan Teknologi menyampaikan bahwa pembangunan SMA Unggulan Garuda di Kabupaten Sumbawa diharapkan dapat menjadi pusat pendidikan berkualitas yang mampu mencetak generasi muda berprestasi, inovatif, serta siap menghadapi tantangan global.
Sementara itu, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., menegaskan bahwa jajaran Kodim 1607/Sumbawa siap mendukung penuh setiap program pembangunan yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di bidang pendidikan. Menurutnya, pendidikan merupakan pilar utama dalam membangun karakter serta kualitas generasi penerus bangsa.
Pemerintah Kabupaten Sumbawa menyambut baik rencana pembangunan SMA Unggulan Garuda tersebut dan berharap keberadaannya dapat memberikan dampak positif bagi peningkatan mutu pendidikan serta percepatan pembangunan sumber daya manusia di wilayah Kabupaten Sumbawa.
Melalui sinergi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan TNI, diharapkan rencana pembangunan SMA Unggulan Garuda di Kereke dan Samota dapat segera terealisasi dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat Sumbawa.
Pendim 1607/Sumbawa

