Kompak, Anggota Satgas TMMD ke-121 Kodim 1603/Sikka dan Warga Turunkan Bahan Material Bak Air dan MCK

Gentra News NTT – SIKKA. Pekerjaan Bak Air dan MCK merupakan salah satu sasaran tambahan Program unggulan Kasad TMMD ke-121 Kodim 1603/Sikka di Desa Riit Kecamatan Nita, Kabupaten Sikka. Selasa (30/07/2024) progress pekerjaan cukup terlihat semakin maju.

Tampak para anggota Satgas yang terlibat program TMMD sebelum memulai sasaran tambahan berupa Bak Air dan MCK, berogotong-royong bersama warga menurunkan bahan material
yang akan dibangun dirumahnya Mama Selviana Mince(42), dusun Nirulero, Rt 003.

Sulitnya ekonomi keluarga membuat keluarga Nona Mince tidak sanggup membuatkan MCK untuk keluarganya.

Melalui program TNI Manunggal Mambangun Desa (TMMD) bersama masyarakat Desa Riit bekerja sama membangun infrastruktur dan MCK bagi tiga kepala keluarga yang tidak memiliki MCK.

Alhamdulillah,” material tersedia penuh, tidak ada keterlambatan sehingga rangkaian pekerjaan Mck dan Bak Ai ini berjalan tanpa kendala,” ujar Serda Jasman di sela-sela kegiatannya.

Dalam rangka TMMD ke-121 ini tidak hanya memberikan dampak positif yang signifikan tetapi juga memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat setempat.

(PENDIM 1603/SIKKA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!