Rote Ndao, 27 Agustus 2025 – Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Nelson Sine, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat di Dusun Soka, Desa Suelain, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk silaturahmi sekaligus mempererat hubungan antara TNI dengan warga binaan.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menyampaikan himbauan kepada masyarakat agar selalu menjaga kekompakan dan membangun kerja sama yang baik dengan aparat pemerintah desa, RT/RW, serta lingkungan sekitar. Selain itu, ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan dan keamanan saat bekerja di sawah, terutama dalam mempersiapkan lahan baru menjelang musim hujan.
Sertu Nelson Sine menekankan agar pagar di sekitar lahan pertanian dipastikan layak dan tidak mudah dirusak oleh hewan ternak. Ia juga menghimbau warga untuk selalu waspada terhadap kondisi cuaca yang tidak menentu demi keselamatan bersama.
Melalui kegiatan Komsos ini, diharapkan terjalin hubungan harmonis antara Babinsa dan masyarakat, serta tercipta lingkungan yang aman, sehat, dan produktif di Desa Suelain.

