Komsos di Sekolah Babinsa Memberikan Motivasi Agar Semangat Dalam Belajar dan Menjadi Anak yang Disiplin

Gentra News NTT – Rote Ndao – Babinsa Koramil 01/Ba’a Kodim 1627/Rote Ndao Sertu Risat Lunameo melaksanakan komsos di SD GMIT Baudale Desa Maubesi Kecamatan Rote Tengah Kabupaten Rote Ndao. Babinsa memberikan arahan tentang menjadi anak yang disiplin dan patuh kepada Guru.

Babinsa Sertu Risat juga menyampaikan kepada siswa SD agar bersungguh-sungguh belajar dan selalu disiplin dalam menuntut ilmu demi menggapai cita-citanya agar berguna bagi bangsa dan negara serta menjadi kebanggaan orang tua dan masyarakat di desanya.

Sertu Risat memberikan masukan dan nasehat kepada generasi muda khususnya siswa SD agar tertanam dalam dirinya sejak dini untuk hidup disiplin dan rajin menuntut ilmu agar bisa menggapai cita-cita mereka sehingga bisa menjadi kebanggaan orang tua.

“Komsos merupakan tugas rutin yang dilaksanakan Babinsa untuk mengetahui perkembangan wilayah binaan. Selain itu juga sebagai sarana mempererat hubungan antara TNI dan Masyarakat.”tutupnya.

Pendim 1627/Rote Ndao

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *