Manggelewa,NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, Koramil 1614-06/Manggelewa Kodim 1614/Dompu melaksanakan kegiatan patroli malam bersama warga binaan. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis, 8 Januari 2025, bertempat di Dusun Jembatan Me,e, Desa Anamina.
Babinsa Desa Anamina, Sertu Budiman, turut hadir dan terlibat langsung dalam kegiatan tersebut. Ia melaksanakan kongkow-kongkow bersama warga binaan sebagai sarana silaturahmi serta mempererat hubungan emosional antara TNI dan masyarakat.
Melalui kegiatan kongkow bersama, Babinsa mengajak warga untuk meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Komunikasi yang terjalin secara santai ini diharapkan mampu memperkuat kebersamaan dan menumbuhkan rasa tanggung jawab bersama dalam menjaga keamanan desa.
Usai kegiatan silaturahmi, Babinsa bersama warga melanjutkan dengan ronda malam dan patroli di lingkungan sekitar dusun. Patroli dilakukan sebagai langkah preventif untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.
Sertu Budiman juga memberikan imbauan kepada warga agar selalu waspada serta aktif melaporkan apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan. Menurutnya, keamanan wilayah akan terwujud apabila seluruh elemen masyarakat turut berperan aktif.
Kegiatan patroli dan ronda malam tersebut berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Diharapkan melalui kegiatan ini, situasi wilayah Desa Anamina tetap terjaga kondusif serta sinergi antara TNI dan masyarakat semakin solid.
(Pendim1614/Dompu)

