NTB 

Koramil 05/Donggo di Apresiasi dalam Membantu Penanganan Kebakaran

Donggo _ Pelda Andang Munawar Wakili Danramil dalam Serah Terima Bantuan Dinas Ketahanan Pangan di Desa Doridungga

Pada hari Selasa tanggal 18 November 2025, Pelda Andang Munawar, Bati Tuud Koramil 1608-05/Donggo, mewakili Danramil menghadiri kegiatan serah terima bantuan dari Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bima. Acara tersebut berlangsung di Desa Doridungga, Kecamatan Donggo, dan bertujuan membantu warga masyarakat yang menjadi korban kebakaran.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ibu Helmiyati, SP., M.Si., MM, dari Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bima, serta Kasi Ekonomi Kecamatan Donggo, H. Najamudin, S.Sos, dan Kaur Pemerintah Desa Doridungga, Bundahara S.Sos. Turut hadir pula masyarakat yang terdampak kebakaran dan menerima bantuan.

Pelda Andang Munawar menyampaikan, “Kami merasa bangga dapat berperan serta dalam bantuan ini guna membantu meringankan beban masyarakat korban kebakaran. TNI bersama pemerintahan desa berkomitmen untuk selalu hadir memberikan dukungan dan perlindungan.”

Ibu Helmiyati juga menambahkan, “Bantuan yang kami salurkan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah daerah untuk mempercepat pemulihan kondisi warga terdampak kebakaran agar bisa segera beraktivitas normal kembali.”

Acara serah terima bantuan ini berlangsung dengan aman dan lancar, diiringi harapan bahwa bantuan tersebut dapat bermanfaat dan membantu masyarakat di Desa Doridungga untuk bangkit dari musibah kebakaran yang menimpa mereka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *