‎Koramil 1607-03/Ropang Tingkatkan Patroli Malam untuk Jaga Kondusifitas Wilayah Orong Telu

NTB, Sumbawa — Koramil 1607-03/Ropang terus memperkuat upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) melalui kegiatan patroli malam yang dilaksanakan pada Sabtu, 15 November 2025 di wilayah Kecamatan Orong Telu dan sekitarnya.

‎Kegiatan ini merupakan bentuk pengabdian TNI kepada masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

‎Patroli dilakukan dengan menyisir sejumlah titik strategis, termasuk pemukiman warga, kawasan pertokoan, serta jalur yang kerap dilalui masyarakat pada malam hari. Para personel Koramil memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu waspada, menjaga keamanan lingkungan, serta melaporkan setiap potensi gangguan kepada aparat terdekat.

‎Danramil 1607-03/Ropang Kapten Inf Ichsan Mashuri menegaskan bahwa kegiatan patroli ini merupakan tugas rutin yang dijalankan TNI sebagai bagian dari tanggung jawab pengamanan wilayah. Selain mengantisipasi tindak kriminalitas, patroli juga bertujuan membangun komunikasi sosial dengan masyarakat dan menyerap informasi terkait kondisi keamanan di lapangan.

‎Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta rasa aman bagi masyarakat Kecamatan Orong Telu. Koramil 1607-03/Ropang juga menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat sebagai garda terdepan dalam menjaga keutuhan dan ketertiban wilayah.

‎(Pendim 1607/Sumbawa).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *