Gentra News NTB – Lombok Timur – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang ke-79, Koramil 1615-08/Labuhan Haji menggelar kegiatan Karya Bhakti di Lingkungan Loang Sawak, Kelurahan Suryawangi, Kecamatan Labuhan Haji, Kabupaten Lombok Timur, pada Rabu (16/10/2024).
Kegiatan ini dihadiri oleh Danramil 1615-08/Labuhan Haji, Mayor Inf Muslim, beserta anggota Koramil, Lurah Suryawangi bersama staf, Kepala Lingkungan Loang Sawak, serta masyarakat setempat. Mahasiswa KKN dari Universitas Hamzanwadi Pancor juga turut ambil bagian dalam kegiatan sosial ini.
Mayor Inf Muslim menyampaikan bahwa Karya Bhakti ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap kebersihan lingkungan serta bentuk sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga keindahan dan kebersihan lingkungan. “Ini adalah momen untuk mempererat kebersamaan dan membangun semangat gotong royong,” ujar Mayor Inf Muslim.
Kegiatan Karya Bhakti tersebut berlangsung dengan penuh semangat, di mana warga dan mahasiswa KKN bersama-sama membersihkan jalan dan fasilitas umum di lingkungan Loang Sawak. Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan kualitas lingkungan, tetapi juga menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan.
Rossa