Gentra News Bali – Klungkung,- Koordinasi dan komunikasi melekat terus dilakukan Babinsa Kampung Gelgel Serka Imam Syahri dalam menjaga sinergitas dan hubungan harmonis bersama seluruh pihak di wilayah binaan.
Seperti halnya yang digelar dirinya pada Jumat ( 22/12/23 ) dengan melaksanakan kunjungan silahturahmi dan komunikasi bersama bapak Selamat yang merupakan Sekdes desa Kampung Gelgel.
Dalam bincangnya, Serka Imam menerangkan bahwa kehadirannya ini tidak hanya dalam memperkokoh silahturahmi semata, namun juga sebagai wahana dalam berkoordinasi terkait situasi dan kondisi wilayah.
Pada kesempatan ini pula, pihaknya juga menyampaikan terima kasih atas sinergitas dan dukungan pemerintah desa terhadap dirinya sebagai Babinsa di desa Kampung Gelgel ini, “terangnya.
Sementara itu Sekdes pak Selamat juga mengapresiasi peran serta dan kontribusi Babinsa dalam melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai pembina di wilayah.
Menurutnya, untuk mewujudkan wilayah yang aman, tertib dan maju memang peran serta seluruh komponen masyarakat dan perangkat desa menjadi hal yang penting, “ungkapnya.
Dirinya juga berharap sinergitas serta kemanunggalan aparat kewilayahan dengan seluruh pihak, khususnya di desa Kampung Gelgel ini tetap terjaga dengan baik, “imbuhnya. ( pendim 1610/Klungkung ).