Lettu Inf Rafael Tende: Patroli Malam Demi Wujudkan Kamtibmas Kondusif

NTT – Sumba Timur.Kodim 1601/Sumba Timur melaksanakan patroli malam di wilayah strategis, termasuk Bank BRI dan area Pertamina yang berada di Kelurahan Matawai, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, pada Minggu malam (21/09/2025).

Patroli malam ini dilaksanakan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat serta mencegah potensi gangguan keamanan di wilayah kota.

Pasi Ops Kodim 1601/Sumba Timur, Lettu Inf Rafael Tende, menyampaikan bahwa kegiatan patroli malam ini merupakan bentuk komitmen Kodim 1601/Sumba Timur dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

“Patroli malam ini adalah upaya kami untuk memastikan situasi tetap kondusif, sekaligus memberi rasa aman bagi masyarakat. Kami berharap partisipasi masyarakat juga terus terjalin dalam menjaga keamanan lingkungan,” ujar Lettu Inf Rafael Tende.

Masyarakat sekitar menyambut positif kegiatan patroli ini. Warga menilai kehadiran personel TNI membuat mereka merasa lebih tenang dan terlindungi dari kemungkinan tindak kriminalitas.

Dengan adanya patroli malam yang rutin dilakukan, diharapkan situasi Kamtibmas di wilayah Kota Waingapu tetap aman, kondusif, dan terkendali.

(Pendim 1601 ST)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *