Tabanan PR – Kegiatan Lomba Mancing yang digelar oleh Panitia Pura Gede Gunung Ukir, Banjar Delod Uma, Desa Buwit, Kediri, Tabanan, dihadiri dan dibuka secara resmi oleh Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., Minggu (5/10). Kegiatan ini dilaksanakan di Telabah Induk Subak Mela, Desa Buwit, sebagai bagian dari upaya penggalian dana untuk pembangunan Pura Gede Gunung Ukir.
Dengan jumlah peserta mencapai 900 orang, kegiatan berlangsung meriah dan penuh antusiasme. Lomba mancing ini memperlombakan jenis ikan lele yang menjadi daya tarik tersendiri bagi para peserta.
Selain memperebutkan hadiah utama senilai Rp2 juta, panitia juga menyiapkan berbagai doorprize menarik yang menambah semangat para peserta. Besarnya partisipasi masyarakat menunjukkan tingginya antusiasme terhadap kegiatan positif dan menjadi bukti bahwa masyarakat membutuhkan ruang rekreasi yang mampu mempererat kebersamaan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Anggota DPRD Provinsi Bali atau yang mewakili, Anggota DPRD Kabupaten Tabanan, Sekda, Kepala Perangkat Daerah terkait di lingkungan Pemkab Tabanan, Perbekel Desa Buwit, Kelian Adat Banjar Delod Uma, serta tokoh masyarakat.
Bupati Sanjaya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas semangat gotong-royong dan kebersamaan masyarakat dalam mendukung pembangunan pura. Selain menjadi ajang hiburan dan silaturahmi, kegiatan ini juga mencerminkan nilai-nilai partisipasi dan kepedulian terhadap lingkungan. Bupati Sanjaya turut mengingatkan para peserta untuk selalu menjaga kebersihan area lomba dengan tidak meninggalkan sampah plastik, agar keindahan dan kelestarian lingkungan tetap terjaga sebagai wujud nyata Tabanan yang Aman, Unggul, dan Madani.
@prokopimtabanan,-
#bupatitabanan
#tabananerabaru
#banggajadiorangtabanan
#komangsanjaya
#tetepmekenyem
#santaikawan
#agata
#TabananEraBaru
#AmanUnggulMadani
#ProkopimTabanan
#TetepMekenyem