Mari Sukseskan Program Pemerintah, Pesan Serka Made Saat Atensi Rapat Evaluasi Pilkada Sampalan Tengah

Gentra.co.id Bali  – Klungkung,- Apresiasi dan terima kasih disampaikan Perbekel Desa Sampalan Tengah I Putu Aryawan atas sinergitas, kinerja dan peran aktif seluruh pihak dalam mensukseskan penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2024 Kabupaten Klungkung, khususnya di Desa Sampalan Tengah.

Hal tersebut disampaikan Putu Aryawan saat digelarnya Rapat Evaluasi Pilkada Serentak Desa Sampalan Tengah yang digelar, Jumat ( 24/01/25 ) di Ruang Rapat Kantor Desa Sampalan Tengah.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Ketua BPD Desa Sampalan Tengah, PPK Kecamatan Dawan, PKD Desa Sampalan Tengah, Perangkat Desa dan Staf, Tomas serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas Sampalan Tengah.

Menurut Perbekel kesuksesan ini adalah kesuksesan kita bersama. Meski ada kendala maupun kekurangan, secara umum penyelenggaraan Pilkada berjalan sesuai rencana,’ujarnya.

Semoga sinergitas dan kerjasama yang baik ini akan semakin kuat dalam mensukseskan berbagai program maupun kegiatan di wilayah kedepannya,’imbuhnya.

Senada, Babinsa Sampalan Tengah Serka Made Arta menambahkan bahwa kesuksesan penyelenggaraan Pilkada ini tidak hanya karena aparat semata, namun ini menjadi bukti nyata kesadaran dan persatuan masyarakat begitu luar biasa dalam menciptakan keamanan dan kondusifitas wilayah.

Selaku Babinsa dirinya berharap kondisi ini terus dijaga dan ditingkatkan untuk mengawal dan mensukseskan program-program pemerintah, baik dari pusat, provinsi, daerah maupun desa dapat tercapai optimal,’imbuhnya.

( Pendim 1610/Klungkung ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *