Melalui Komsos, Babinsa Koramil 1613-02/Walakaka Berikan Arahan dan Motivasi Kepada Anak Remaja

Gentra News NTT – SUMBA BARAT – Bintara Pembina Desa Koramil 1613-02/Walakaka Serda Arifudin, terus melakukan pendekatan kepada masyarakat di wilayahnya dengan memberikan arahan, motivasi dan bimbingan kepada anak remaja Desa Harona Kalla Kecamatan Laboya Barat Kabupaten Sumba Barat, Minggu (29/10/2023).

Dalam kunjungan ke wilayah binaan tersebut, Serda Arifudin bertemu dengan para remaja, Babinsa mengatakan kepada pemuda agar selalu menjaga komunikasi dengan Babinsa maupun Bhabinkamtibmas.

“Dan juga dalam kesempatan ini, babinsa juga mengatakan agar para pemuda rajin berolahraga dan menjaga kesehatan, Di lain hal Babinsa juga mengatakan agar para remaja yang mempunyai cita–cita ingin menjadi Prajurit TNI, agar mempersiapkan diri sedini mungkin untuk meraih cita–citanya,” Ucap Babinsa.

“Lebih lanjut, Babinsa mengatakan kepada para pemuda agar jangan mengkonsumsi minum keras, Karena hal itu bisa merusak masa depan dan cita-cita serta dapat mengganggu keamanan dan ketertiban,” Pungkasnya.

Rossa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *