Menjelang Akhir Tahun 2023 Pangdam IX/Udayana Menggelar Olahraga Bersama

Gentra News Bali – Denpasar, Bertempat di Lapangan I Gusti Ngurah Rai Kepaon, Denpasar selatan Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Agus M. Latif memdampingi Pangdam IX/Udayana (Mayjen TNI Harfendi, S.I.P., M.Sc) olahraga bersama menjelang akhir Tahun 2023 di ikuti beserta perwakilan personel jajaran Kodam IX/Udayana. Kamis (28/12/2023).

Kegiatan olahraga bersama Pangdam IX/Udayana diselenggarakan dalam rangka acara akhir Tahun 2023 Kodam IX/Udayana serta meningkatkan tali persaudaraan serta solidaritas untuk menyukseskan tugas pokok Kodam IX/Udayana.

Sementara, olahraga bersama di lapangan I Gusti Ngurah Rai Kepaon diikuti 500 orang anggota, Militer maupun Pegawai Negeri Sipil di Kodam IX/Udayana. Kegiatan diawali dengan pelaksanaan pemanasan/peregangan lanjut dengan Jalan santai menempuh jarak ± 4,8 Km (keliling Asrama Praja Rakcaka Kepaon).

Dalam sambutanya Pangdam mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang tinggi kepada seluruh Prajurit serta PNS Kodam IX/Udayana atas dedikasi, profesionalisme serta kinerja selama ini sehingga berbagai program Kodam IX/Udayana telah terlaksana dengan aman dan lancar. Kedepan, masih banyak tantangan yang harus dihadapi. Untuk itu, agar selalu memelihara dan meningkatkan kondisi fisik sehingga tetap prima dan siap melaksanakan tugas yang diberikan.

“Saya ingatkan lagi kita akan dihadapkan dengan perhelatan akbar yaitu pesta Demokrasi Pemilu Serentak termasuk pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2024. Pegang teguh Netralitas TNI dan pedomani 11 (sebelas) larangan bagi prajurit TNI pada Pemilu. Bijaksana dalam menggunakan media sosial serta kedepankan pengamanan berita dan kegiatan satuan agar tidak bocor kepada pihak yang tidak bertanggung jawab” Tegas Pangdam.

Kegiatan olahraga bersama menjelang akhir Tahun 2023 berjalan dengan tertib, aman dan lancar di akhir dengan acara hiburan/ramah tamah serta pengundian doorprize.

Hadir dalam kegiatan tersebut Irdam IX/Udayana (Brigjen TNI Tatan Ardianto, S.I.P), Danrem 163/WSA (Brigjen TNI Agus M. Latif), Asrendam IX/Udayana, Para Asisten Kasdam IX/Udayana, Dan/Kabalakdam IX/Udayana, Perwira Staf Ahli Kasdam IX/Udayana, Kasrem 163/WSA, Para Kasi Kasrem 163/WSA serta pejabat terkait lainya.

(Red/Penrem 163).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *