Meriahkan Bazar UMKM Persit Dan Pameran Alutsista, Ini Misi Yang Dibawa Kodim Klungkung

Gentra News Bali – Denpasar,- Berbagai produk UMKM unggulan Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIX Dim 1610/ Klungkung kembali ditampilkan untuk memeriahkan Bazar UMKM Persit dan pameran Alutsista dalam rangka memperingati HUT Ke 79 TNI Tahun 2024 yang digelar Kodam IX/Udayana di Mall Living World Denpasar.

Hal tersebut disampaikan Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen,S.Ag.,M.Tr ( Han ) saat mendampingi Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Muhammad Zamroni,S.IP M.Si beserta rombongan di stand Bazar UMKM Persit, Kamis ( 24/10/24 ).

Dijelaskan Letkol Armen, keikutsertaan pihaknya tidak hanya dalam memeriahkan Bazar UMKM Persit dan pameran Alutsista HUT TNI Ke 79 semata, namun inilah eksistensi kami melalui Persit KCK Kodim Klungkung dalam mendukung dan mensukseskan kegiatan yang digelar Kodam IX/Udayana.

Disamping itu, kehadiran kami sekaligus membawa misi mempopulerkan dan mendongkrak berbagai produk unggulan UMKM khas kabupaten Klungkung, “terangnya.

Kami berharap kegiatan Bazzar UMKM yang digelar hari ini sampai dengan 27 Oktober mendatang akan semakin meningkatkan minat masyarakat terhadap produk-produk lokal yang tentunya memiliki kualitas yang tidak kalah dengan produk dari luar, “imbuh Alamamter Sepa PK Tahun 2002 ini.

( pendim 1610/Klungkung ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *