LOMBOK TIMUR, AIKMEL — Babinsa Desa Keroya, Serda Sukardi, melaksanakan kegiatan Patroli Kongkow-kongkow pada Minggu, 16 November 2025, di wilayah Desa Keroya, Kecamatan Aikmel, Kabupaten Lombok Timur. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa dalam menjaga keamanan serta meningkatkan kedekatan dengan masyarakat.
Dalam patroli tersebut, Babinsa memberikan imbauan kepada warga agar tetap berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Ia menekankan pentingnya kewaspadaan masyarakat terhadap potensi gangguan yang dapat mengganggu situasi kamtibmas di desa. Upaya menjaga ketertiban, menurutnya, menjadi tanggung jawab bersama demi terciptanya wilayah yang aman dan kondusif.
Serda Sukardi juga menyampaikan pesan khusus kepada para remaja terkait bahaya minuman keras dan obat-obatan terlarang. Ia mengingatkan bahwa penyalahgunaan kedua hal tersebut dapat berdampak buruk terhadap kesehatan, moral, serta masa depan generasi muda. Edukasi ini dilakukan sebagai langkah preventif dalam mencegah kenakalan remaja yang berpotensi muncul di wilayah binaan.
Tidak hanya itu, Babinsa turut mengajak masyarakat untuk terus bekerja sama dan mendukung pelaksanaan tugas Babinsa dalam memantau perkembangan situasi desa. Peran masyarakat dinilai sangat penting dalam mengidentifikasi dan menangani setiap permasalahan yang muncul di lingkungan, sehingga stabilitas keamanan dapat terjaga dengan baik.
Kegiatan patroli yang dilakukan Serda Sukardi berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan lancar. Kehadiran Babinsa melalui kegiatan kongkow-kongkow ini diharapkan semakin mempererat hubungan dengan warga serta meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan di Desa Keroya.

