Patroli Polsek Abang Sambangi Kegiatan Masyarakat Pengabenan

Gentra News Bali-Karangasem, Pada hari ini Minggu 2 Juli 2023, tepatnya Hari ini merupakan Hari Baik Untuk Melaksakana Pengabenan

bagi umat Hindu di Bali , banyak masyarakat yang melaksanakan Upacara Pengabenan ada di Wilayah Hukum Polsek Abang jadi

untuk mewujudkan rasa aman dan nyaman di hari raya ini Polsek Abang melaksanakan Patroli dengan menyambangi

beberapa tempat yang melaksanakan Pengabenan.

D ipimpin langsung oleh pawas yang bertugas yaitu IPDA ALVIN KURNIAWAN dan 4 personil lainnya melaksanakan sambang

di salah satu tempat ibadah yang cukup ramai yaitu di Wilayah Desa Kertha Mandala , Kec Abang , Kab Karangasem.

“ Antusias masyarakat dapat di katakan cukup ramai karena Hari ini merupakan Hari baik untuk Melaksanakan Upacara Pitra Yajan ,

saya menyampaikan kepada pecalang setempat untuk memastikan keamanan masyarakat baik itu yang akan sembahyang

maupun telah sembahyang , jadi dapat di lihat situasi di Daerah Kertha Mandala sangat kondusif” Ucap Alvin

Di temui di ruang kerjanya Kapolsek Abang Polres Karangasem AKP I Ketut Anyar Wijana, S.H., mengatakan bahwa kegiatan seperti ini memang perlu untuk kita sambangi di karenakan banyak potensi” yang akan terjadi di daerah yang ramai , jadi Polsek Abang akan selalu menjaga keamanan, Ketertiban Masyarakat baik itu dalam Hari seperti saat ini maupun hari-hari biasa, untuk mewujudkan Wilayah Hukum Abang yang aman dan tertib.

Rossa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *