Bali-Karangasem-Sebagai wujud Kepedulian Kesehatan Warga binaan khususnya lansia, Babinsa 1623-01/Karangasem
Peltu I Komang Pujawan dampingi tim Posyandu lansia yang di pimpin oleh Perawat Puskemes Karangasem I Ni Ayu Wiranjani, dan
Bidan Desa I Gusti Ayu Sumiati Amd.Keb pada Jumat (19/05/23).
Pada kegiatan Posyandu Lansia tersebut di ikuti sekitar lima puluh (50) orang dengan Kegiatan Posyandu meliputi pemeriksaan Tensi,
kontrol gula dan darah, pemeriksaan kesehatan dan pengobatan serta sosialisasi ketahanan desa antinarkoba
desa bersinar oleh IBM. di lanjutkan senam lansia,
Di sela sela kegiatan, Peltu I Komang Pujawan mengatakan “Bahwa pendampingan ini di lakukan, supaya warga masyarakat
yang masuk kategori Lansia tetap dapat produktif pada usia senja sekaligus memberikan motivasi kepada mereka untuk tetap semangat dalam menjaga kesehatannya” pungkasnya.
Lebih lanjut Babinsa Peltu I Komang Pujawan mengatakan “di selenggarakannya kegiatan Posyandu Lansia ini merupakan salah satu wujud kepedulian terhadap warga masyarakat khususnya bagi warga Lansia, Sehingga akan memudahkan warga masyarakat terutama lansia dalam memperoleh pelayanan kesehatan yang cepat dan mudah di jangkau” tutupnya.
Rossa