Ende, Babinsa 1602-04/Maurole, Pelda Yonatan Duil, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pemantauan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Desa Nggesa, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung pada pukul 09.20 WITA hingga selesai dengan kondisi aman dan tertib.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk memantau keamanan wilayah, menciptakan rasa aman bagi masyarakat, dan mendengar langsung keluhan serta aspirasi warga agar koordinasi dengan pemerintah setempat dapat berjalan efektif. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat juga diharapkan menumbuhkan sikap simpatik masyarakat terhadap TNI.
Pelda Yonatan Duil menyampaikan, “Komsos dan Pamwil di wilayah binaan merupakan tugas pokok Satkowil sebagai garda terdepan TNI AD. Kehadiran kami di tengah masyarakat tidak hanya memantau keamanan, tetapi juga membangun kedekatan dengan warga.”
Masyarakat Desa Nggesa menyambut baik kegiatan ini dan menunjukkan antusiasme tinggi terhadap kehadiran Babinsa, menegaskan hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat tetap terjaga.
(PENDIM 1602/ENDE)

