Gentra News NTT – Kupang – Dalam upaya meningkatkan sinergi dan kolaborasi antara TNI Angkatan Darat Kodim 1604/Kupang dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Kupang, hari ini telah dilangsungkan penandatanganan Nota Kesepakatan Program Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) Ke-120 Tahun Anggaran 2024. Acara berlangsung di Rumah Jabatan Bupati Kabupaten Kupang, Kelurahan Kelapa Lima, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang, Senin (22/04/2024).
Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak yang terkait, antara lain Penjabat Bupati Kupang, Dandim 1604/Kupang, Pelaksana Tugas (PLT) Sekretaris Daerah Kabupaten Kupang
Para Asisten Kabupaten Kupang, Para Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Kupang serta Staf Ahli Dandim 1604/Kupang Bidang Teritorial, Peltu Daswaji.
Penandatanganan nota kesepakatan ini menjadi langkah penting dalam memperkuat kerjasama antara TNI AD Kodim 1604/Kupang dan Pemerintah Daerah Kabupaten Kupang dalam melaksanakan program TMMD. Nota kesepakatan tersebut mencakup berbagai aspek, termasuk peningkatan infrastruktur, pelayanan publik, serta pembangunan masyarakat di wilayah Kabupaten Kupang.
Dalam sambutannya, Penjabat Bupati Kupang menyampaikan apresiasi atas komitmen dan kerjasama yang terjalin antara TNI AD Kodim 1604/Kupang dan Pemerintah Daerah Kabupaten Kupang dalam menjalankan program-program pembangunan yang bermanfaat bagi masyarakat.
Sementara itu, Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Wiwit Jalu Wibowo juga menegaskan pentingnya peran aktif TNI dalam mendukung pembangunan di daerah, serta berkomitmen untuk terus berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Kupang demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Kupang, “Ucap kolonel Jalu.
(Jack Abu/Pendim 1604)