Peran Aktif Babinsa dalam Reses DPRD, Jaga Kondusifitas dan Keamanan Warga

Senin, 25 Agustus 2025 – Aula pertemuan di wilayah Dapil IV Kabupaten Manggarai menjadi saksi berlangsungnya kegiatan Reses Anggota DPRD Kabupaten Manggarai dari Partai Hanura, Bapak Yohanes Hardum Nonto. Acara ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda, serta aparat keamanan, termasuk Babinsa Koramil 1612-03/Reok, Serda Taufikurrahman.

Dalam keterangannya, Serda Taufikurrahman menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan reses yang dinilainya sebagai wadah penting untuk menampung aspirasi rakyat.

“Reses ini jadi momen strategis bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi langsung kepada wakilnya di DPRD. Tugas kami sebagai Babinsa adalah memastikan kegiatan berjalan aman dan tertib, sehingga komunikasi antara wakil rakyat dan masyarakat bisa berjalan lancar tanpa hambatan,” ujar Serda Taufikurrahman.

Ia juga menambahkan bahwa TNI akan selalu bersinergi dengan berbagai pihak dalam menjaga keamanan, termasuk mendukung program pemerintah maupun agenda wakil rakyat di daerah.

Kegiatan reses ini berlangsung penuh keakraban, dengan diskusi yang menyentuh berbagai isu pembangunan di wilayah Manggarai, mulai dari infrastruktur, pertanian, hingga pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *