Polda Bali, Polres Karangasem, Sabtu 13/05/2023
Aktifitas bongkar muat di dermaga 1 maupun di dermaga 2 Pelabuhan Padang Bai dalam kesehariannya hampir tak pernah ada hentinya, WNI maupun WNA yang keluar dan masuk Bali melalui pelabuhan Padang Bai juga tidak sedikit, baik yang menggunakan kendaraan bermotor maupun jalan kaki. Untuk itu Polsek Kawasan Pelabuhan Padang Bai harus benar- benar mengawasi bahkan memeriksa orang, kendaraan dan barang yang akan keluar maupun masuk melalui pelabuhan Padang Bai.
Untuk pengawasan dan pemeriksaan orang maupun barang tersebut Kapolsek Kawasan Pelabuhan Padang Bai Kompol A.A NGURAH AGUNG S.H telah menugaskan dan menempatkan anggotanya di beberapa pos yang ada di seputaran Pelabuhan Padang bai.
Untuk di Pos II Pelabuhan Padang Bai hari ini Sabtu tanggal 13 Mei 2023 pukul 19.30 Wita tampak bertugas beberapa personil yaitu diantaranya
IPTU COK A. YUDHA KUSUMA, SH selaku Pawas, AIPTU I MADE SUBERATHA,
AIPTU I MADE SUTISNA, PUTRA dan
BRIPTU I WYN RESTU ARIMBAWA
Dengan semangat dan tanggung jawab tinggi personil tersebut melakukan pemeriksaan satu persatu demi memastikan tidak adanya suatu hal yang dapat memicu gangguan keamanan.
Adapun kegiatan pemeriksaan yang personil tersebut lakukan adalah melakukan pemeriksaan kendaraan R2, R4, R6 yang datang dari Lembar ( NTB ) melalui pintu masuk Bali di Kawasan Pelabuhan Padangbai saat bongkaran KMP DHARMA KENCANA IX di dermaga 1(Satu) dan Kegiatan Pemeriksaan yang dilakukan meliputi :
pemeriksaan surat-surat, kelengkapan Identitas kendaraan, surat surat kelengkapan Identitas Orang dan
barang barang yang dibawa maupun muatan yang dibawa masing-masing kendaraan Bak terbuka / tertutup.
Di samping melaksanakan Pemeriksaan Personel Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai menghimbau kepada para Sopir untuk tetap mengedepankan Protokol Kesehatan dan mematuhi segala Peraturan yang telah ditentukan.
Dari kegiatan pemeriksaan yang telah dilakukan belum ditemukan adanya pelanggaran maupun dugaan tindak pidana , baik yang mengarah ke TP dan atau kendaraan yang memuat barang ilegal dan sepanjang kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, antrean nihil, sementara kedua Dermaga beraktifitas sebagaimana mestinya.
Publis : Humas Polres Karangasem