NTT- Sumba Timur. Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu, Kodim 1601/Sumba Timur,An. Sertu Amos Luta, melaksanakan kegiatan pendampingan ketahanan pangan (Hanpangan) bersama masyarakat yang berlangsung di Desa Praibokul, Kecamatan Matawai La Pawu, pada hari Senin, (24/11/2025).
Kegiatan pendampingan tersebut bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai pentingnya ketahanan pangan sekaligus mendorong produktivitas hasil pertanian lokal. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat juga menjadi sarana untuk mempererat komunikasi serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Sertu Amos Luta menyampaikan bahwa pendampingan hanpangan merupakan salah satu bentuk dukungan TNI AD dalam membantu pemerintah daerah menjaga stabilitas ketersediaan pangan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin termotivasi dalam mengembangkan sektor pertanian dan memanfaatkan lahan secara optimal demi tercapainya ketahanan pangan wilayah.
(Pendim 1601 ST)

