Perkuat Sinergi, Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu Ikut Musrenbangdes Matawai Atu

NTT-Sumba Timur. Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu, Kodim 1601/Sumba Timur, Serda Ariance Dida, menghadiri rapat Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) yang dilaksanakan di Aula Kantor Desa Matawai Atu, Kecamatan Umalulu, Kabupaten Sumba Timur, pada Senin (15/09/2025).

Kegiatan Musrenbangdes tersebut merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk menampung aspirasi masyarakat dalam menyusun rencana pembangunan desa tahun anggaran berikutnya. Dalam rapat tersebut, hadir pula Plt Camat Umalulu, Kepala Desa Matawai Atu,Kapolsek Umalumu,Babinsa,Sekcam Umalulu ,tokoh masyarakat, serta Korcap Umalulu.

Dalam kesempatan itu, Serda Ariance menyampaikan pentingnya sinergi antara TNI dan pemerintah desa dalam membangun wilayah, terutama dalam hal pembinaan teritorial dan pemberdayaan masyarakat.

“Sebagai aparat kewilayahan, kami dari TNI siap mendukung dan mengawal pembangunan desa agar berjalan sesuai harapan masyarakat,” ujar Serda Ariance dalam sambutannya.

Musrenbangdes diakhiri dengan penandatanganan berita acara dan kesepakatan bersama terhadap usulan-usulan prioritas pembangunan desa.

Kehadiran Babinsa dalam kegiatan seperti ini menunjukkan komitmen TNI dalam mendukung pembangunan nasional dari tingkat paling bawah, yaitu desa.

(Pendim 1601 ST)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *