Polsek Marga Patroli malam hingga subuh antisipasi dan cegah Terjadinya Tindak Kriminal

Gentra.co.id Bali – Polres Tabanan-Polsek Marga, Senin, (20/01/2025), pukul 23.45 s/d 04.00 Wita, Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat Polsek marga melaksanakan patroli malam hingga subuh berbagai wilayah yang di anggap rawan terjadinya gangguan kamtibmas.

Patroli malam hingga subuh personil Polsek marga dipimpin pawas Aiptu I Gusti Agung Gede Mahagada Putra patroli atensi wilayah pengecekan rutin di area strategis termasuk pemukiman, tempat suci seperti pura yang ada pretimanya, pasar tradisional begitu juga dialogis dengan warga untuk memastikan tercipta rasa aman diseputar lingkungannya.

“Seijin Kapolres Tabanan AKBP CHANDRA C. KESUMA.S.I.K.,M.H. Kapolsek Marga AKP I KETUT TUNAS.S.H. Menjelaskan bahwa kegiatan patroli adalah langkah preventif untuk mencegah terjadinya tindakan kejahatan, serta memastikan tidak terjadi gangguan kamtibmas yang bisa meresahkan masyarakat.

“Selain patroli petugas juga memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya kewaspadaan dan melaporkan kepada petugas apa bila ada aktifitas yang mencurigakan dan menghimbau masyarakat untuk ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan masing-masing.

“Kegiatan patroli ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap keamanan dan ketertiban serta mencegah terjadinya petensi gangguan yang dapat terjadi, Polsek marga akan terus melaksanakan patroli secara berkala sebagai bagian dari upaya menjaga situasi Kamtibmas kondusif.

(Humas Polres Tabanan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *