Kegiatan pendampingan tersebut dilaksanakan oleh Babinsa Desa Seteluk Tengah, Sertu Dahlan, bertempat di Posyandu Mawar Dusun Selayar, Desa Seteluk Tengah, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, mulai pukul 08.30 WITA.
Program Makan Bergizi Gratis ini bertujuan untuk membantu pemenuhan kebutuhan gizi masyarakat, khususnya balita dan ibu, sekaligus sebagai upaya pencegahan stunting serta peningkatan kualitas kesehatan masyarakat di wilayah desa binaan.
Adapun menu yang disajikan dalam kegiatan MBG tersebut meliputi roti, susu Prenagen, telur ayam rebus, dan buah rambutan, yang mengandung gizi seimbang untuk mendukung pertumbuhan dan kesehatan penerima manfaat.
Babinsa Sertu Dahlan menyampaikan bahwa pendampingan ini merupakan bentuk komitmen TNI AD melalui peran Babinsa dalam mendukung program pemerintah di bidang kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, sekaligus mempererat hubungan kemitraan antara TNI dan warga.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar, serta mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat yang merasa terbantu dengan adanya program Makan Bergizi Gratis tersebut.
(Pendim 1628/KSB).

