Ratusan Anak Muda Meriahkan Camp Pemuda Amarasi Barat, Bangun Semangat Kebersamaan

NTT-KUPANG, — Babinsa Merbaun Koramil 1604-04/Amarasi, Sertu Abraham Lopo bersama Bhabinkamtibmas Serka Ferdi Lalan dan Aipda Nikson Kase melaksanakan pengamanan hari kedua Camp Pemuda Klasis Amarasi Barat 2025. Kegiatan yang mengusung tema “AB THERE: Aku Berakar, Bertumbuh, Berbuah” ini diikuti sekitar 400 peserta dari berbagai gereja GMIT di wilayah Desa Merbaun, Kec. Amarasi Barat, Kab. Kupang. Selasa (01/07/2025).

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Majelis Klasis Amarasi Barat, Pdt. Wim Nunuhitu, S.Th., Sekretaris Majelis Pnt. Gabriel T. Batmaro, S.Pd., serta para pendeta dan jemaat dari puluhan gereja, antara lain Gereja Imanuel Ruarete, Maranatha Teunbaun, Ebenhaezer Retbaun, Elohim Soba, dan lainnya. Total ada lebih dari 25 gereja yang mengutus pemudanya dalam kegiatan ini.

Camp yang dilaksanakan selama tiga hari ini bertujuan mempererat hubungan antar pemuda gereja se-Klasis Amarasi Barat agar dapat saling mendukung dalam pertumbuhan rohani dan pelayanan. Para peserta diajak untuk membangun karakter yang berakar dalam iman, bertumbuh dalam kebersamaan, serta berbuah dalam kehidupan sosial.

Sertu Abraham Lopo menyampaikan bahwa pengamanan kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan TNI terhadap kegiatan keagamaan dan pembinaan generasi muda. Ia berharap kegiatan ini dapat berjalan aman hingga hari terakhir dan membawa dampak positif bagi para peserta maupun masyarakat sekitar. (Pendim1604).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *