Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) Untuk Masyarakat Di Wilayah Kodim 1611/Badung Bantuan Dari Pangdam IX/Udy.

Denpasar  Gentra.co.id – Terlihat Para Babinsa Kodim 1611/Badung dibantu oleh masyarakat setempat melaksanakan pembangunan dan Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) warga masyarakat bertempat dirumah milik Bapak I Ketut Ratna di Banjar Mertayasa Desa Pemecutan Kaja Kecamatan Denpasar Utara Kota Denpasar. Sabtu (25/02/23).

Pengerjaan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dilakukan oleh Para Babinsa bersama masyarakat, dalam pembangunan dan perehapan Rumah untuk pengerjaannya dilakukan oleh para Babinsa mulai dari tanggal 6 Februari 2023 dan diharapkan selesai tanggal 28 Februari 2023 serta diserahkan langsung kepada pemilik Rumah.

’’Dikesempatan lain Babinsa Pelda Muhammad, menyampaikan kehadiran TNI di tengah-tengah rakyat dan para Babinsa Koramil 1611-01/Dentim, mampu menjadi pengayom, pelindung serta membantu mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya. Program pembangunan dan Rehab Rumah RTLH tersebut merupakan prakarsa dari Bapak Pangdam IX/Udayana.’’ujar Babinsa

Untuk pengerjaan hari ini berupa pemasangan Pintu, Pengecetan Kusen Pintu Rumah, untuk hasil pengerjaan sudah mencapai 95%.

’’Pembangunan serta rehab, RTLH bukan hanya dilaksanakan di wilayah Denpasar, namun juga dibeberapa tempat di Bali melalui satuan-satuan Kodim, ini juga menunjukkan bahwa TNI selalu hadir untuk rakyat dan manunggal dengan rakyat serta membantu kesulitan rakyatnya,’’tambahnya.(Arjuna/PenBdg)

sumber pendim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *