Resmi Dibuka, Pjs Danramil Dawan Tegaskan Festival Goa Lawah Padukan Potensi Spiritual, Budaya Dan Pariwisata

Klungkung,- Diwarnai dengan Tarian Maskot Desa Pesinggahan Angdong Kalangwaning Pasir Wukir dan pemukulan tawe-tawe, Festival Goa Lawah tahun 2025 secara resmi dibuka oleh Asisten III Provinsi Bali, Jumat ( 21/11/25 ).

Kegiatan yang digelar di Plaza Kuliner Goa Lawah Desa Pesinggahan Kecamatan Dawan Kabupaten Klungkung itupun disambut antusias dengan hadirnya Bupati dan Wabup Klungkung, Raja Klungkung Ida Dalem Semaraputra dan berbagai undangan, termasuk didalamnya Pjs Danramil 1610-03/Dawan Kapten Inf Ketut Joni serta masyarakat yang tumpah ruah memadati lokasi,

Bupati Klungkung I Made Satria dalam laporannya menyampaikan bahwa pada hari ini kita semua hadir dalam acara Festival Goa Lawah 2025 dan mengucapkan selamat Hari Raya Galungan kepada umat sedharma. Pemda Kabupaten Klungkung terus konsisten untuk mendukung kegiatan pariwisata. Festival ini Salah satu program Kabupaten Klungkung dan merupakan event penting sebagai alat promosi destinasi pariwisata di Kabupaten Klungkung. Kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas terselenggaranya Festival ini untuk kemajuan Pariwisata Kabupaten Klungkung.

Pada kesempatan ini, dalam sambutan Gubernur Bali yang diwakili Asisten III Provinsi Bali mengaskan bahwa pada hari ini kita semua hadir dalam acara Festival Goa Lawah 2025.

Sektor kebudayaan merupakan salah satu program prioritas Provinsi Bali. Dengan sinergi di berbagai pihak, Pemprov pastinya selalu mendukung event Festival yang ada di Provinsi Bali. Mewakili Gubernur Bali, saya nyatakan Festival Goa Lawah 2025 resmi dibuka, “imbuhnya.

Sementara itu, saat dikonfirmasi Pjs Danramil 1610-03/Dawan Kapten Inf Ketut Joni menyampaikan bahwa salah satu sektor unggulan Kabupaten Klungkung adalah di sektor pariwisata, sehingga menjadi hal penting untuk terus konsisten dalam mengembangankan potensi pariwisata yang ada.

Kami sangat mengapresiasi dan pastinya mendukung penuh penyelenggaraan Festival Goa Lawah ini. Ini adalah evebt perdana disini, saya mengajak semua pihak bersatu dan bersama-sama mensukseskan event ini,”icapnya.

Mengusung tema “Yatra Cakrawiyasa”, Fesrival ini akan digelar dari tanggal 21-23 November 2025 yang akan menampilkan perpaduan budaya, kreativitas dan semangat masyarakat Klungkung dalam mendorong perkembangan potensi lokal untuk meningkatkan perekonomian serta kesejahteraan masyarakat, “ucapnya.

Besar harapannya, Festival Goa Lawah ini tidak hanya menjadi ajang hiburan semata, namun menjadi wahana untuk mempromosikan dan mempopulerkan daya tarik wisata religi, budaya dan alam yang dimiliki Goa Lawah, khususnya, “tegas Kapten Joni. ( pendim 1610/Klungkung ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *