Gentra News Bali – Tabanan-Bali. Rindam IX/Udayana menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-76 Tahun 2024 pada Senin, 16 Desember 2024,
bertempat di Lapangan Wira Yudha Bhakti, Mako Rindam, Jalan Pierre Tendean No. 8, Kediri, Tabanan. Upacara ini di pimpin oleh Danrindam IX/Udayana, Kolonel Inf Didit Hari Prasetyo Putro, S.I.P., M.I.P., yang bertindak sebagai Inspektur Upacara.
Dalam kesempatan tersebut, Kolonel Didit membacakan amanat Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto,
yang menekankan pentingnya mengenang perjuangan para pahlawan dalam mempertahankan kedaulatan bangsa, khususnya pada peristiwa Agresi Militer Belanda II tahun 1948. Presiden mengingatkan bahwa perlawanan gigih para pejuang dalam mempertahankan Yogyakarta,
sebagai simbol pemerintahan NKRI adalah warisan berharga yang harus terus menginspirasi generasi penerus.
Tema peringatan Hari Bela Negara tahun ini, yaitu “Gelorakan Bela Negara untuk Indonesia Maju,” di harapkan mampu memotivasi seluruh elemen masyarakat untuk berkontribusi nyata dalam berbagai aspek kehidupan. Presiden menegaskan bahwa kontribusi tersebut dapat di wujudkan melalui penguatan ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya, pendidikan, teknologi, serta pertahanan dan keamanan bangsa.
Selain itu, Presiden juga mengingatkan pentingnya lima nilai dasar bela negara, yaitu cinta tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara, keyakinan pada Pancasila, kerelaan berkorban, serta kemampuan awal bela negara. Nilai-nilai ini menjadi fondasi bagi setiap warga negara untuk memperkuat mental dan fisik dalam menghadapi tantangan.
“Pertahanan negara adalah tugas kita bersama. Melindungi segenap tumpah darah, keselamatan, dan masa depan bangsa hanya bisa di jamin oleh pertahanan yang kuat, yang melibatkan seluruh komponen masyarakat Indonesia,” demikian di tegaskan Presiden.
Upacara yang berlangsung dengan khidmat ini di hadiri oleh Wadanrindam, para Kepala Bagian, Dansatdik, serta segenap personel Rindam IX/Udayana. Momentum ini tidak hanya menjadi ajang mengenang sejarah, tetapi juga memperkuat komitmen untuk bersama-sama menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
Salam Bela Negara!