Ringankan Beban Warga, BLT Dana Desa Tahap III Disalurkan di Nanga Lili

Manggarai Barat, 26 Agustus 2025 — Babinsa Koramil 1612-06/Lembor, Serma Sukardin, menghadiri kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahun Anggaran 2025 Tahap III yang berlangsung di Kantor Desa Nanga Lili, Kecamatan Lembor Selatan, Kabupaten Manggarai Barat, Selasa (26/8).

Kegiatan ini merupakan penyaluran BLT untuk periode Juli hingga September 2025, dengan total penerima sebanyak 25 Kepala Keluarga (KK). Masing-masing KK menerima bantuan sebesar Rp 900.000, sehingga total dana yang disalurkan mencapai Rp 22.500.000.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kepala Desa Nanga Lili, Ketua BPD, Kasipem Kecamatan Lembor Selatan, Babinsa Koramil 1612-06/Lembor, Bhabinkamtibmas Desa Nanga Lili, Pendamping Lokal Desa, dan seluruh penerima manfaat.

Dalam sambutannya, Serma Sukardin menyampaikan bahwa kehadirannya sebagai Babinsa merupakan bentuk dukungan terhadap program pemerintah desa dalam menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak secara ekonomi.

“Kami dari Koramil 1612-06/Lembor hadir sebagai bentuk sinergi TNI dengan pemerintah desa dalam memastikan penyaluran BLT ini berjalan tertib, transparan, dan tepat sasaran. Harapan kami, bantuan ini benar-benar dimanfaatkan untuk kebutuhan pokok dan mendesak warga,” ungkap Serma Sukardin.

Salah satu warga penerima bantuan, Maria Yulianti (38), mengaku bersyukur atas bantuan yang diterima. Ia mengatakan bahwa dana tersebut sangat membantu dalam mencukupi kebutuhan harian keluarganya, terutama untuk anak-anaknya yang masih bersekolah.

“Terima kasih kepada pemerintah desa dan semua pihak yang sudah membantu. Uang ini akan saya pakai untuk beli beras dan kebutuhan sekolah anak. Semoga bantuan seperti ini bisa terus berlanjut,” ujarnya penuh haru.

Kegiatan berlangsung dalam suasana tertib dan aman. Seluruh peserta yang hadir juga mematuhi aturan dan arahan panitia, sehingga penyaluran BLT berjalan lancar tanpa kendala.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *