Sasar Pesisir Pantai Pengeragoan: Polsek Pekutatan Gencarkan Patroli dan Dialogis dengan Masyarakat

Gentra News Bali – Jembrana – Polsek Pekutatan terus meningkatkan kehadiran dan patroli di wilayah pesisir Pantai Pengeragoan, Desa Pengeragoan, guna memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Pada hari Minggu, 7 Januari 2024, pukul 15.00 WITA, Unit Kecil Lengkap (UKL) Polsek Pekutatan, dipimpin oleh Pawas Ipda Kt Suartama, S.H. bersama 4 personil UKL 1, melaksanakan sambang ke pesisir Pantai Pengeragoan.

Keputusan untuk memperkuat patroli di pesisir ini didasarkan pada potensi jalur tikus yang bisa dimanfaatkan oleh pelaku kriminal untuk menyelundupkan barang-barang terlarang atau hasil kejahatan melalui jalur pesisir pantai.

Pawas menekankan pentingnya tidak menganggap remeh situasi, terutama karena sepi, yang bisa dimanfaatkan oleh pelaku. “Hal ini merupakan upaya proaktif untuk minimalisir peluang dan mencegah kegiatan penyelundupan,” terangnya.

Pawas Ipda Kt Suartama, S.H. menyampaikan terkait situasi pesisir pantai Pengeragoan terpantau aman dan sepi selama patroli dilaksanakan. “Polsek Pekutatan berkomitmen untuk terus memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat pesisir pantai serta mencegah terjadinya kriminalitas dan gangguan kamtibmas,” ungkap Pawas.

Polsek Pekutatan akan terus melaksanakan patroli pesisir pantai secara rutin sebagai bagian dari strategi preventif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya.

(Hms Jbr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *