Satgas Pamtas Yonif 742/SWY Kembali Menggelar Apel Danpos Jajaran Sektor Timur Bertempat di Mako Satgas

Gentra News NTT – Belu, Guna mengevaluasi program kerja jajaran Kipam, Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P selaku Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonif 742/SWY menggelar Apel Danpos Bulan Juni 2024 yang dihadiri Perwira Staf, para Dankipam dan seluruh Danpos serta para Bati dan Bamin Satgas, bertempat di Ruang Yudha Mako Satgas, Desa Umanen Kecamatan Atambua Barat. Rabu (10/7/2024).

Kegiatan Apel Danpos diawali Paparan Para Dankipam dilanjutkan Penekanan dari Perwira Staf terkait kegiatan yang sudah dan akan dilakukan untuk satu bulan kedepan, apel Danpos bertujuan untuk berbagi informasi serta ide-ide kreatif yang akan dilaksanakan, terutama dalam rangka menyambut HUT RI Ke-79 Tahun 2024 yang rencana Satgas Yonif 742/SWY akan memeriahkan HUT RI tersebut dengan mengelar kegiatan lomba di wilayah Perbatasan RI-RDTL.

Pada kesempatan tersebut Dansatgas Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P., memberikan beberapa penekanan yang patut dilaksanakan oleh seluruh personel Satgas diantaranya, selesaikan sisa waktu penugasan yang tinggal 82 hari dengan terhormat, patuhi aturan yang sudah ditentukan, hindari pelanggaran sekecil apapun, laksanakan kegiatan positif seperti rutin berolahraga berdayakan aplikasi NRC sebagai kontrol para Danpos terhadap pembinaan fisik setiap prajuritnya, dan kita kembali harus membawa senyuman untuk keluarga kita yang sudah setia menunggu selama satu tahun kita melaksanakan tugas di Perbatasan RI-RDTL. Tuturnya

Rangkaian kegiatan apel Danpos diakhiri dengan pelaksanaan foto bersama di tugu Trisula Yonif 742/SWY yang terbuat dari Ecobrick Progul Kipam II, dilanjutkan dengan santap siang bersama sebagai wahana menjaga kekompakan dan mempererat silaturahmi antar atasan dan bawahannya.

Rossa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *