Kodim 1622/Alor melaksanakan Upacara Peringatan Hari Juang Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat Tahun 2025 pada Senin, 15 Desember 2025, pukul 07.13–07.40 Wita di Lapangan Apel Makodim 1622/Alor, Kelurahan Mutiara, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor.
Upacara mengusung tema “TNI AD Manunggal dengan Rakyat untuk Indonesia Bersatu, Berdaulat, Sejahtera, dan Maju” dan dipimpin oleh Inspektur Upacara Kepala Staf Kodim 1622/Alor Mayor Inf Achmad Hartono. Kegiatan diikuti sekitar 40 personel Kodim 1622/Alor.
Turut hadir dalam upacara tersebut Pasi Ter Kodim 1622/Alor Kapten Inf Semuel Ulle, Pasi Intel Kodim 1622/Alor Kapten Inf Panuel Tangledang, serta Pasi Pers Kodim 1622/Alor Kapten Inf Umbu Neka.
Rangkaian upacara berlangsung khidmat, diawali dengan penghormatan pasukan, mengheningkan cipta, pengucapan Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan 8 Wajib TNI, serta penyampaian amanat Panglima Besar Jenderal Soedirman yang menekankan semangat pengabdian, disiplin, dan kesetiaan prajurit kepada bangsa dan negara.
Dalam amanat Kepala Staf TNI Angkatan Darat, ditekankan bahwa kekuatan TNI AD terletak pada kemanunggalan dengan rakyat. Seluruh prajurit dan ASN TNI AD diingatkan untuk menjaga jati diri sebagai tentara rakyat, tentara pejuang, tentara nasional, dan tentara profesional dalam mendukung kedaulatan serta kesejahteraan bangsa.
(Pendim1622/Alor)

