Serda Krispianus Degha Tinjau Kondisi Ekonomi Warga Lewat Komsos di Bikomi Tengah

NTT-Kefamenanu, Jumat 15 Agustus 2025, Komunikasi bukan sekadar berbicara, tapi menyentuh hati dan membangun ikatan untuk kebersamaan yang berkelanjutan, Dalam rangka mempererat hubungan dan menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, Serda Krispianus Degha, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga Desa Buk, Kecamatan Bikomi Tengah, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).

Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui secara langsung kondisi sosial dan ekonomi warga binaan. Dalam pertemuan tersebut, Serda Krispianus secara aktif berdialog dengan masyarakat mengenai berbagai hal, seperti mata pencaharian warga, kesulitan yang mereka hadapi dalam kehidupan sehari-hari, serta potensi permasalahan sosial yang mungkin timbul di lingkungan sekitar.

“Komsos ini merupakan bagian dari tugas kami sebagai Babinsa, untuk memahami dinamika dan kebutuhan masyarakat. Kami ingin mengetahui secara langsung bagaimana kondisi warga, terutama terkait ekonomi, serta kendala-kendala yang dihadapi dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Babinsa Serda Krispianus Degha.

Melalui pendekatan yang humanis dan dialog terbuka, masyarakat merasa diperhatikan dan diberikan ruang untuk menyampaikan keluhan maupun harapan mereka. Warga juga menyambut baik kehadiran Babinsa yang menunjukkan kepedulian nyata terhadap kesejahteraan masyarakat.

Dengan kegiatan seperti ini, diharapkan hubungan antara TNI dan Rakyat semakin solid, serta terwujudnya lingkungan yang aman, damai, dan saling mendukung dalam membangun desa.
(PENDIM 1618)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *