Rote Ndao – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Sertu Andre T yang melaksanakan tugas piket, melakukan kegiatan pengamanan di Pelabuhan Pantai Baru, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, pada Sabtu, 1 November 2025 pukul 19.00 Wita.
Pengamanan tersebut dilakukan dalam rangka menyambut kedatangan kapal KM Garda Maritim 3 yang berlayar dari Pelabuhan Bolok, Kupang. Kapal tiba dengan selamat di Pelabuhan Pantai Baru pada pukul 20.00 Wita dalam keadaan aman dan tertib.
Selama kegiatan berlangsung, Babinsa turut berkoordinasi dengan pihak pelabuhan dan aparat terkait untuk memastikan seluruh proses embarkasi dan debarkasi penumpang berjalan lancar, tanpa kendala maupun gangguan keamanan.
Sertu Andre T menyampaikan bahwa kegiatan pengamanan ini merupakan bentuk tanggung jawab dan komitmen TNI dalam mendukung stabilitas wilayah serta memberikan rasa aman kepada masyarakat yang melakukan aktivitas di pelabuhan.
“Sebagai Babinsa, kami selalu siap hadir untuk memastikan keamanan wilayah, terutama di lokasi strategis seperti pelabuhan, agar masyarakat merasa tenang dan aktivitas transportasi laut dapat berjalan dengan baik,” ujarnya.
Kegiatan pengamanan tersebut berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif hingga kapal kembali berlayar sesuai jadwal.

