Karangasem-Gentra news Polsek Kubu, Bhabinkamtibmas Desa Tulamben Polsek Kubu Polres Karangasem Aipda I Gede Widiana melaksanakan giat sambang mengunjungi pelajar SMP Niluh Putu Oktaningsih dilingkungan Banjar dInas Beluhu Kauh Desa Tulamben Kubu Karangasem, Selasa (7/02 )
Kegiatan Sambang yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas Desa Tulamben dalam rangka menyalurkan Donasi Dana pendidikan sebesar Rp. 250. 000,-. ( Dua ratus lima puluh ribu rupiah)dan dalam penyerahan bantuan diterima langsung oleh yang bersangkutan.
“Kegiatan ini berikan sebagai wujud kepedulian Kami selaku bhabinkmatibmas terhadap anak pelajar yang tidak mampu dan hal itu dapat disalurkan berkat kerjasama kami dengan donatur Masyarakat Peduli Kemanusiaan yang dikoordinir oleh Ibu Anna Kristiana,” ujar Bhabinkamtibmas Desa Tulamben Aipda I Gede Widiana.
Kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menghimbau kepada yang bersangkutan untuk tetap semangat dan rajin belajar
Bhabinkamtibmas Tulamben menambahkan selain sebagai wujud kepedulian, bahwa kegiatan ini juga sebagai bentuk mendukung salah satu program unggulan Polres Karangasem GESEK (Gerakan Sedekah untuk Karangasem)
Sementara Kapolsek Kubu AKP. Ida Bagus SH. membenarkan Bhabin kamtibmas menyalurkan Bantuan Dana Pendidikan Kepada anak sekolah yang tidak mampu
semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat sebagai bentuk memberikan support dan dukungan kepada anak sekolah dan mencegah putus sekolah.
Sumber-Pendim