Tingkatkan Pengetahuan Dan Teknis Kerja, Babinsa Atensi Kegiatan Studi Tiru Di TPS3R Bona Asri

Gentra News Bali-Gianyar – Bona, bertempat di TPS3R Bona Asri Desa Bona Kecamatan Blahbatuh, Babinsa Bona Koramil 1616-04/Blahbatuh Serda I Nyoman Widastra bersama Kaur Perencanan Desa Bona telah melaksanakan monitoring kegiatan Study Tiru Tim TPS3R Desa Keramas. Sabtu (20/4/2024)

Kegiatan Study Tiru tersebut dilaksanakan dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan teknis Kerja Pengoperasionalan TPS3R di Desa Keramas dan untuk mensosialisasikan Cara pengolahan sampah supaya menjadi pupuk Organik, dan untuk TPS3R Bona Asri Desa Bona sudah terbukti menghasilkan Pupuk organik yang bermanfaat dan betkualitas Baik.

Adapun yang hadir dalam kegaiatan tersebut diantaranya Kaur Perencanaa Desa Bona, Babinsa Desa Bona, Sekdes Desa Keramas beserta Ketua KPP, Pendamping Desa Bona, Ketua KPP Desa Bona dan Kadus Persedana.

Rossa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *