TMMD Kodim Tabanan Rampungkan Sumur Bor dan Ketahanan Pangan untuk Masyarakat

Gentra.co.id Bali  – Tabanan, 6 Maret 2025Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1619/Tabanan tidak hanya berfokus pada infrastruktur dan penyuluhan, tetapi juga pada sasaran tambahan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Hingga hari ke-16, beberapa program telah mencapai hasil maksimal, di antaranya:

Pembuatan 10 unit sumur bor di Desa Tangguntiti (100%)
Program ketahanan pangan di Subak Meliling seluas 1,3 hektar (100%)
Pembagian 100 paket sembako bagi anak-anak kurang mampu (100%)
Penanaman 400 pohon di Pura Muncak Sari (100%)

Lettu Inf M. Khayyun, selaku pengawas lapangan TMMD, menyampaikan bahwa pembangunan sumur bor sangat membantu warga dalam memenuhi kebutuhan air bersih. “Dengan adanya sumur bor ini, warga tidak perlu lagi mengalami kesulitan air saat musim kemarau,” jelasnya.

Selain itu, program ketahanan pangan di Subak Meliling juga menjadi perhatian utama guna mendukung ketersediaan pangan bagi masyarakat. Di harapkan, program ini dapat meningkatkan produktivitas pertanian dan ketahanan pangan di Kabupaten Tabanan.

Sementara itu, beberapa sasaran lain masih dalam proses penyelesaian, seperti pembuatan pompa hidram (96%) dan pipanisasi air bersih dan pertanian (50%). TMMD berkomitmen untuk menyelesaikan seluruh program demi kesejahteraan masyaraka

Rossa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *